Latest News

Wednesday, May 30, 2012

Afrika Tengah Negara-negara Bentuk dan Sistem Pemerintahan

Afrika Tengah negara-negara bentuk dan sistem pemerintahan pada artikel ini akan secara singkat menjelajahi nama resmi negara, ibukota, luas wilayah, jenis kekuasaan, bentuk negara, sistem pemerintahan, dan sifat parlemen negara-negara yang masuk ke dalam kategori Afrika bagian Tengah menurut Africa Development Bank Group (ADBG). Negara-negara Afrika Tengah terdiri atas Angola, Kamerun, Republik Afrika Tengah, Chad, Republik Demokratik Kongo, Kongo, Guinea Khatulistiwa, dan Gabon, Sao Tome and Principe, dan Sudan Selatan.

Angola

  • Nama resmi: 
  • Bahasa resmi: 
  • Ibukota: 
  • Luas wilayah (km2): 
  • Populasi: 
  • Etnis: 
  • Agama: 
  • Jenis kekuasaan: 
  • Bentuk negara: 
  • Parlemen: 
  • Anggaran pertahanan: 


Kamerun
  • Nama resmi: Republic of Cameroon. [Republique du Cameroun/Republic of Cameroon]
  • Bahasa Resmi: 
  • Ibukota: Yaounde.
  • Etnis: Kamerun (Pegunungan) 31%; Bantu (Khatulistiwa) 19%; Kirdi 11%; Fulani 10%; Bantu (Barat Laut) 8%; Nigritik (sebelah Timur) 7%; Afrika lainnya 13%; selain Afrika < 1%.
  • Agama: Indigenous beliefs 40%; Kristen 40%; Islam 20%
  • Luas wilayah (km2): 475.440
  • Jenis kekuasaan: Republik (demokrasi)
  • Bentuk negara: Kesatuan. Kamerun terbagi ke dalam 10 propinsi. Tiap propinsi lalu terbagi kembali menjadi divisi, subdivisi, dan distrik. Terdapat 2 propinsi berbahasa Inggris dan 8 propinsi berbahasa Perancis.
  • Sistem pemerintahan: Parlementer. Presiden adalah kepala negara. Perdana Menteri adalah kepala pemerintahan. Presiden dipilih lewat Pemilu langsung untuk masa bakti 7 tahun lalu dapat dipilih untuk 1 kali masa bakti lagi. Perdana Menteri ini diangkat dan diberhentikan oleh Presiden.
  • Parlemen: Bikameral (National Assembly + Senate). National Assembly terdiri atas 180 anggota yang mewakili seluruh warganegara dan dipilih lewat Pemilu langsung. Senate mewakili otoritas lokal dan regional. Tiap region diwakili 10 anggota senat, dengan ketentuan 7 orang dipilih lewat Pemilu langsung di tiap basis region sementara 3 lainnya diangkat oleh Presiden Kamerun. Masa bakti senat adalah 5 tahun.
  • Anggaran pertahanan: 1,3% dari Gross Domestic Product

Republik Afrika Tengah
  • Nama resmi: Central African Republic [Republique Centrafricaine]
  • Bahasa Resmi: Perancis, Sangho (sebagai lingua franca), bahasa kesukuan lainnya
  • Ibukota: Bangui
  • Etnis: Baya 33%; Banda 27%; Mandija 13%; Sara 10%; Mboum 7%; M'Baka 4%; Yakoma 4%; lainnya 2%.
  • Agama: Agama Asli 35%; Protestan 25%; Katolik Roma 25%; Islam 15%.
  • Luas wilayah (km2): 622.984
  • Populasi: 5.166.510 (taksiran per Juli 2013)
  • Jenis kekuasaan: Republik
  • Bentuk negara: Kesatuan. Republik Afrika Tengah diorganisir ke dalam 16 prefektur dan 1 komune otonom, 60 subprefektur, dan 174 munisipal. Bangui adalah munisipal khusus.
  • Sistem pemerintahan: Parlementer. Presiden adalah kepala negara sekaligus kepala eksekutif. Dalam tugas administratifnya, presiden mengangkat Perdana Menteri, anggota kabinet (atas advis Perdana Menteri), serta pejabat-pejabat sipil dan militer.
  • Parlemen: Unikameral (National Assembly).
  • Anggaran Pertahanan: 2,5% dari Gross  Domestic Product (GDP).

Chad
  • Nama resmi: Republic of Chad - [Republique du Tchad/Jumhuriyat Tshad]
  • Bahasa Resmi: Perancis, Arab, Sara (di selatan), juga terdapat 120 bahasa etnis lainnya.
  • Ibukota: N'Djamena
  • Etnis: Sara 27,7%; Arab 12,3%; Mayo-Kebbi 11,5%; Kanem-Bornou 9%; Ouaddai 8,7%; Hadjarai 6,7%; Tandjile 6,5%; Gorane 6,3%; Fitri-Batha 4,7%, lainnya 6,4%; unknown 0,3%.
  • Agama: Islam Sunni 49%; Kristen 30%; Animis 15%; Lainnya 6%.
  • Luas wilayah (km2): 1.284.000.
  • Populasi: 11.193.452 (taksiran per Juli 2013)
  • Jenis kekuasaan: Republik.
  • Bentuk negara: Kesatuan. Seperti Perancis, Chad adalah negara kesatuan yang tidak terbagi melainkan hanya ke dalam 28 departemen. Kendati dalam konstitusi setiap departemen (wilayah) adalah otonom, pada prakteknya tiadalah demikian.
  • Sistem pemerintahan: Presidensil. Presiden adalah figur paling kuat di Chad. Presiden mengangkat dan menuntut pengunduran diri Perdana Menteri di setiap waktu (bila dikehendaki). Presiden dipilih langsung tiap 5 tahun. Perdana Menteri dan Kabinet diangkat dan diberhentikan oleh Presiden.
  • Parlemen:  Unikameral (National Assembly). Organ ini terdiri atas 155 anggota yang dipilih lewat Pemilu langsung untuk 4 tahun masa bakti.
  • Anggaran Pertahanan: 1,6% dari Gross Domestic Product (GDP)

Republik Demokratik Kongo
  • Nama resmi: Democratic Republic of the Congo - [Republique Democratique du Congo]
  • Bahasa resmi: Perancis, Lingala (lingua-franca), Kingwana, Kikongo, dan Tshiluba.
  • Ibukota: Kinshasa
  • Agama: Katolik Roma 50%; Protestan 20%; Kimbanguis 10%; Islam 10%; lainnya 10%.
  • Luas wilayah (km2):  2.345.000.
  • Populasi: 75.507.308 (taksiran per Juli 2013)
  • Jenis kekuasaan: Republik (sosialis).
  • Bentuk negara: Kesatuan (Kuasi Federal). Wilayah Kongo terdiri atas 1 wilayah ibukota dan 25 propinsi yang menikmati otonomi.
  • Sistem pemerintahan: Parlementer. Presiden adalah kepala negara. Presiden mengangkat Perdana Menteri setelah berkonsultasi dengan partai mayoritas parlemen. Presiden berkuasa 5 tahun dan boleh 1 kali lagi dipilih. Menteri-menteri diangkat oleh Perdana Menteri.
  • Parlemen: Bikameral (National Assembly + Senate). National Assembly anggotanya disebut Deputies yang dipilih secara langsung. National Assembly bertugas membuat hukum dan mengendalikan administrasi negara, perusahaan dan pelayanan publik. Senat dipilih oleh dewan provinsial yang mewakili propinsi.
  • Anggaran pertahanan: 1,2% dari total Gross  Domestic Product (GDP).

Kongo
  • Nama resmi: Republic of Congo - [Republique du Congo]
  • Bahasa resmi: Perancis, Lingala dan Monokutuba (lingua-franca)
  • Ibukota: Brazzaville
  • Etnis: Kongo 48%; Sangha 20%; M'Bochi 12%; Teke 17%; Eropa dan lainnya 3%
  • Agama: Katolik Roma 35%; Kristen (Protestan dan lainnya) 15%; Islam 2%; Agama tradisional 48%.
  • Luas wilayah (km2): 342.000.
  • Populasi: 4.492.689 (taksiran per Juli 2013)
  • Jenis kekuasaan: Republik
  • Bentuk negara: Kesatuan. Kongo terdiri atas 10 region yang bergantung sepenuhnya pada pemerintah pusat (Brazzaville adalah region sendiri).
  • Sistem pemerintahan: Presidensil. Presiden dipilih langsung untuk masa bakti 7 tahun. Presiden adalah kepala negara dan kepala administrasi negara. Presiden mengangkat menteri-menteri untuk duduk di kabinet. Tidak ada Perdana Menteri di Kongo ini.
  • Parlemen: Bikameral (National Assembly + Senate). National Assembly dipilih lewat Pemilu langsung dan merepresentasikan seluruh warga negara dengan masa baki 5 tahun. Senate bermasa bakti 6 tahun dan dipilih oleh dewan-dewan lokal. Senate berfungsi selaku mediator konflik dalam negara dan bertindak selaku konsultan negara.
  • Anggaran pertahanan: 1,7% dari total Gross  Domestic Product (GDP)

Guinea-Bissau
  • Nama resmi: Republic of Guinea-Bissau [Republica da Guine-Bissau]
  • Bahasa resmi:  Portugis, Crioulo, dan Afrika lainnya
  • Ibukota: .Bissau
  • Etnis: Afrika 99% (termasuk ke dalamnya Balanta 30%, Fula 20%, Manjaca 14%, Mandingan 13%); Eropa dan mulat < 1%. 
  • Agama: Islam 50%; Agama Asli 40%; Kristen 10%.
  • Luas wilayah (km2): 36.125.
  • Populasi: 1.660.870 (taksiran per Juli 2013)
  • Jenis kekuasaan: Republik
  • Bentuk negara: Kesatuan.
  • Sistem pemerintahan: Parlementer [Presiden dipilih secara langsung. Masa baktinya 5 tahun. Setelah terpilih, presiden mengangkat Perdana Menteri setelah berkonsultasi dengan pimpinan Parlemen. Presiden bertindak selaku kepala negara, sementara PM selaku kepala pemerintahan. 
  • Parlemen: Unikameral [National People's Assembly. Anggotanya terdiri atas 100 kursi. Mereka dipilih langsung untuk masa bakti 4 tahun. ]
  • Anggaran pertahanan: 4,3% dari total Gross  Domestic Product (GDP)

Guinea Khatulistiwa
  • Nama resmi: Republic of Guinea [Republique de Guinee]
  • Bahasa resmi: Perancis.
  • Ibukota: Conakry.
  • Etnis: Peuhi 40%; Malinke 30%; Soussou 20%; etnis lainnya 10%.
  • Agama: Islam 85%; Kristen 8%; Agama Asli 7%.
  • Luas wilayah (km2): 28.050.
  • Populasi: 11.176.026 (taksiran per Juli 2013).
  • Jenis kekuasaan: Republik
  • Bentuk negara: Kesatuan (sentralis). Negara ini terdiri atas 33 prefektur dan 1 zona khusus. 
  • Sistem pemerintahan: Semi-Presidensil. Presiden adalah kepala negara. Untuk memerintah, Presiden mengangkat Perdana Menteri.
  • Parlemen: Unikameral (Camara de Representantes del Pueblo). Anggotanya ada 80 orang yang dipilih lewat pemilu langsung. Namun, kekuasaannya terbatas karena didistribusikan oleh Presiden.
  • Anggaran pertahanan: 3,4% dari total Gross  Domestic Product (GDP).
Gabon
  • Nama resmi: Gabonese Republic - [Republique Gabonaise]
  • Bahasa resmi: Perancis, Fang, Myene, Nzebi, Bapounou/Eschira, Bandjabi.
  • Ibukota: Libreville
  • Etnis: Suku-suku yang termasuk ke dalam etnis Bantu (Fang, Bapounou, Nzebi, dan Obamba. Juga terdapat orang-orang Perancis yang punya dua kewarganegaraan.
  • Agama: Kristen 55-75%; Animis, dan Islam < 1%.
  • Luas wilayah (km2): 267.667.
  • Populasi: 1.640.286 (taksiran Juli 2013).
  • Jenis kekuasaan: Republik.
  • Bentuk negara: Kesatuan. Gabon terbagi atas 9 propinsi yang terdiri atas 36 prefektur dan 8 subprefektur yang terpisah. Presiden mengangkat gubernur propinsi, prefek, dan subprefek.
  • Sistem pemerintahan: Semi-presidensil. Presiden adalah kepala negara dan figur paling kuat di Gabon. Ia dipilih lewat Pemilu langsung untuk masa bakti 7 tahun dan dapat dipilih kembali tanpa batasan periode. Kepala pemerintahan dipegang Perdana Menteri yang diangkat oleh Presiden (juga menteri-menterinya). Keduanya bertanggung jawab baik kepada Presiden maupun Parlemen.
  • Parlemen: Bikameral (National Assembly + Senate). National Assembly terdiri atas 116 anggota yang dipilih langsung. Senate terdiri atas 91 anggota yang dipilih tidak secara langsung untuk masa bakti 6 tahun.
  • Anggaran pertahanan: 1,8% dari total Gross  Domestic Product (GDP)

Sao Tome and Principe

  • Nama resmi: 
  • Bahasa resmi: 
  • Ibukota: 
  • Luas wilayah (km2): 
  • Populasi: 
  • Etnis: 
  • Agama: 
  • Jenis kekuasaan: 
  • Bentuk negara: 
  • Parlemen: 
  • Anggaran pertahanan: 



Sudan Selatan

  • Nama resmi: 
  • Bahasa resmi: 
  • Ibukota: 
  • Luas wilayah (km2): 
  • Populasi: 
  • Etnis: 
  • Agama: 
  • Jenis kekuasaan: 
  • Bentuk negara: 
  • Parlemen: 
  • Anggaran pertahanan: 



Untuk keterangan mengenai jenis kekuasaan, bentuk negara, sistem pemerintahan, dan parlemen silakan lihat di artikel ini.


Lihat juga:
Pengertian Jenis Kekuasaan Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan

Negara Eropa Timur Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Eropa Utara Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Eropa Barat Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Eropa Selatan Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Asia Selatan Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Asia Tengah Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Amerika Utara Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Afrika Tengah Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara Afrika Utara Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
Negara-negara Kawasan Amerika Tengah Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan Mereka
Negara-negara Kawasan Amerika Latin Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan Mereka
Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan Negara-negara Timur Tengah
Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan Negara-negara Kawasan ASEAN

----------------------------------

Referensi

  • Gerhard Robbers, Encyclopedia of World Constitutions (New York: Facts on File Inc., 2007).
  • Matthew Sögard Shugart, “Comparative Executive-Legislative Relations” dalam R.A.W. Rhodes, Sarah A. Binder, and Bert Rockman, eds., The Oxford Handbooks of Political Institutions (New York: Oxford University Press, 2006)

tags:

bentuk negara sistem pemerintahan kamerun republik afrika tengah chad republik demokratik kongo kongo gabon guinea khatulistiwa

No comments:

Post a Comment